Rute Menuju Lokasi Madakaripura Forest Park Probolinggo Yang Lagi Hits
Rute Menuju Lokasi Madakaripura Forest Park – Kabupaten Probolinggo di Jawa Timur adalah sebuah daerah yang memiliki topografi berupa dataran tinggi. Oleh karenanya wilayah memiliki sejumlah tempat wisata alam yang menarik. Belum lama ini telah dibuka tempat wisata baru di Probolinggo yakni Madakaripura Forest Park. Seolah tak mau kalah dengan daerah lain yang mengembangkan wisata berkonsep gardu pandang dan spot foto, disini kamu juga akan menemukan hal serupa. Beberapa spot foto diatas bukit dengan pemandangan pegunungan hijau menjadi andalan di Madakaripura Forest Park.
Lokasi Madakaripura Forest Park ini tak jauh dari air terjun madakaripura yang lebih dulu terkenal. Meski belum lama dibuka, namun tempat wisata ini sudah ramai dikunjungi wisatawan yang sebagian besar adalah anak muda. Peran media sosial khususnya instagram memang cukup andil besar dalam mempopulerkan Madakaripura Forest Park ini. Ada beberapa spot foto yang tersedia disini seperti spot ayunan, anjungan matahari, dan gardu pandang. Jadi kalau datang kesini, wajib membawa kamera entah itu kamera hp, kamera pocket ataupun kamera DSLR.
Rute Menuju Lokasi Madakaripura Forest Park
Madakaripura Forest Park terletak di Desa Negororejo, Kecamatan Lumbang, Probolinggo, Jawa Timur. Lokasinya cukup dekat dengan air terjun madakaripura. Bahkan sejak dibukanya Madakarpura Forest Park ini wisata air terjun madakaripura makin sepi. Rute yang bisa kamu lewati adalah dari pertigaan lumbang, arahkan perjalananmu menuju air terjun madakaripura. Nanti sekitar 1 km sebelum sampai air terjun beloklah kekiri. Dari sini jaraknya sekitar 700 meter lagi untuk sampai di Madakaripura Forest Park
Baca juga: Tempat Wisata Di Jawa Timur Terbaru
Tiket Masuk Madakaripura Forest Park
Selama dua pekan setelah wisata ini dibuka, tidak ada retribusi masuk untuk para pengunjung. Namun kini hal tersebut sudah tidak berlaku, jadi para pengunjung harus membayar tiket masuk sebesar Rp 5000,-. Jika ingin berfoto di spot yang telah disediakan seperti anjungan matahari atau ayunan harus membayar lagi sebesar Rp 5000,-.
Jika masih kebingunan mencari lokasi madakaripura forest park, kamu bisa membuka google maps atau bertanya pada masyarakat setempat. Saat ini madakaripura forest park masih akan terus dikembangkan. Dukungan dari pemerintahan Lumbang juga akan diberikan. Kedepanya akan dilakukan pelatihan kepada warga setempat baik sebagai penyedia layanan wisata, pemandu wisata dan lain sebagainya. Well, semoga wisata baru di Probolinggo ini makin cantik dan berkembang. Para wisatawan bisa puas, perekonomian masyarakat setempat juga makin terangkat.
Rute Dan Lokasi Mahoni Grand Park Sumber, Wisata Terbaru Di Probolinggo - SoloTrans.Id
07/07/2021 @ 4:10 PM
[…] Baca juga: Lokasi Madakaripura Forest Park Probolinggo […]